Wednesday, October 5, 2011

PAKET PENERBITAN LEUTIKA PRIO (Update!)

1.      PAKET REGULER
Biaya: Rp 500.000,-
Biaya ditransfer sebelum kamu meng-upload naskah. Naskah akan segera diproses setelah kamu mengkonfirmasikan pembayaranmu. Detail soal pembayaran (no rekening dsb) akan dikirimkan kepadamu secara otomatis melalui email.
Fasilitas:
- Buku terbit dalam jangka waktu 45 hari kerja (tidak termasuk hari minggu dan hari libur) untuk yang upload naskah melalui website, dan 50 hari kerja untuk naskah yang masuk melalui email ataupun langsung ke redaksi.
- Naskah yang sudah dikirim tidak bisa DIUBAH (baik ditambah ataupun dikurangi) dengan alasan apapun. Hal ini kami lakukan demi efisiensi waktu dan demi melatih profesionalisme penulis.
- Editing aksara (pembetulan salah ketik, pengecekan EYD, tanpa mengubah konten, tanpa penyelarasan isi)
- Cover dan layout kualitas prima (termasuk penerapan ilustrasi, disesuaikan dengan tema buku dan keinginan awal penulis)
- ISBN (Intenational Standard Book Number) sebagai bukti bukumu terdaftar dan diakui secara internasional.
- Cetak kualitas prima dengan mesin printing POD (Print On Demand) canggih. Bahan cover ivory 230 gr finishing laminating doff, isi HVS 70 gr.
- Mendapat  1 exp contoh buku terbit dan dikirim ke alamat penulis, gratis ongkos kirim.
- 1 Jam konsultasi dengan redaksi lewat chating YM (Yahoo Messenger) LeutikaPrio mengenai penerbitan buku. Jadwal konsultasi bisa diatur kemudian.
- 1 kali proofing (ditunjukkan) desain baik layout isi maupun cover. kamu berhak meminta  perubahan desain cover  maksimal 1 kali tapi tidak bisa meminta perubahan layout. Proofing dilakukan langsung melalui akun pribadimu di website. Design cover dan layout harus dikonfirmasi maksimal 5 hari setelah pemberitahuan proof. Jika tidak dikonfirmasi dalam jangka waktu tersebut, maka bukumu akan publish dengan design yang dibuatkan oleh LeutikaPrio.
-Promo di website dan FB.
Penulis akan mendapat royalti 15% dari harga produksi yang dihitung secara otomatis oleh website setiap ada pembelian.

2.      PAKET BAGIMU GURU
Biaya: Rp 2.000.000
Paket kolektif ini berlaku khusus para guru, dosen dan pengajar lain.
Ketentuan:
1.    Paket “Bagimu Guru” berlaku bagi 5 orang. Ajak teman lainnya bergabung menikmati paket ini.
2.    Biaya penerbitan Rp 2jt. (@ Rp400rb atau diskon 20% dari harga asli @Rp 500rb.)
3.    Penulis mendapatkan fasilitas sama seperti paket penerbitan di atas.

3.      PAKET EXPRESS
Biaya: 1.000.000
Keunggulan: Proses terbit HANYA SEMINGGU (7 hari waktu kerja).
Sekalipun proses terbit sedemikian cepat, penulis tetap memperoleh fasilitas yang sama dengan paket regular.

4.      PAKET PROLAUNCHING
Biaya: 1.000.000
-Mendapatkan fasilitas 25 exp Bukti Terbit dengan fasilitas sama seperti paket regular.

5.         PAKET PRO- EVENT
Biaya Rp 1 jt
-    Fasilitas dan ketentuan sama dengan paket standar (Rp 500 rb) ditambah dengan:

PROMOSI PLUS-PLUS.
Tujuannya agar buku anda dikenal lebh banyak orang dan akhirnya bisa mendongkrak penjualan.

- Dibuatkan event khusus dengan hadiah paket buku Leutika total senilai Rp 750 rb. Event disesuaikan dengan buku dan dibicarakan antara penulis dan LeutikaPrio
- Dibuatkan banner khusus di website leutikaprio.com yang dipasang terus selama 3 hari saat launching. Banner lain sementara dinonaktifkan shg pengunjung web lbh fokus ke promo buku anda)
- Dibuatkan berita khusus di website (masuk kolom berita)
- iklan banner GRATIS di duniapenulis.com (web ini launching awal September)
- iklan banner GRATIS di leutikasmile.com (web ini launching akhir Agustus)
- iklan GRATIS 1/2 halaman di Smile E-magazine 1 edisi.
- SMS promo ke lebih dari 1000 nomor sekaligus (member website leutikaprio.com)
- Gratis berlangganan Smile E-magazine selama setahun (senilai Rp 75 rb)

Nb : Demi menjaga kualitas buku-buku LeutikaPrio, simak yang di bawah ini:
- Batas maksimal jumlah halaman 200 hal. Dengan spesifikasi standar ukuran kertas a4, Times New Roman font 12 spasi 1,5. -Setiap penambahan 50 halaman, dikenai biaya Rp 50.000,-
-‘Deteksi Naskah’. Setiap naskah yang masuk (berlaku untuk semua paket) akan diberi penilaian oleh editor. Penilaian akan dikirim via SMS. Nantinya, untuk naskah yang dirasa masih membutuhkan banyak perbaikan akan disarankan mengambil layanan edit konten. Penulis bebas memilih akan mengambil layanan tersebut atau tidak. Setelah konfirmasi, proses penerbitan akan dilanjutkan.



Transfer ke salah satu Bank :
BCA KCP Kaliurang 8610169041 a.n. ROCHMAWATI;
 MANDIRI KCP Kaliurang 1370007536226 a.n. ROCHMAWATI;
BNI KCP UGM Yogya 0211238297 a.n. ROCHMAWATI, SE,
Konfirmasi setelah sukses transfer ke : 0821 38 388 988
 

1 comment: